TOKYO DOME (東京ドーム) adalah sebuah stadion yang memiliki 55.000 tempat duduk (kapasitas sebenarnya adalah 42.000 tempat duduk) di Bunkyo, Tokyo, Jepang.
Tokyo Dome merupakan markas dari tim bisbol Yomiuri Giants. Selain bisbol, Tokyo Dome juga digunakan sebagai tempat pertandingan bola basket, dan sepak bola.
Ada 8 bagian di Tokyo Dome City, yaitu: Tokyo Dome (hall), Wahana atau atraksi, LaQua, Amusement Park, Magiquest, Restaurant dan Shops, Meets Port, dan Tokyo Dome Hotel.
Tokyo Dome adalah simbol dari Tokyo Dome City, yaitu sebuah stadion serbaguna yang merupakan tempat berbagai acara dipentaskan disini sepanjang tahun, termasuk pertandingan bisbol, acara olahraga domestik dan internasional, pameran dan konser.
Sebagai stadion bisbol, ini adalah rumah bagi Tokyo Yomiuri Giants, dan tempat untuk beberapa peristiwa besar dalam sejarah bisbol profesional di Jepang termasuk juga pameran, konser dan acara hiburan lainnya.
Tokyo Dome City Attractions merupakan fasilitas taman hiburan yang terletak di Tokyo Dome City.
Sebuah tempat hiburan indoor yang dibuka kembali setelah direnovasi pada musim semi tahun 2009. Didalamnya terdapat berbagai macam atraksi menarik bagi anak-anak dan orang dewasa.
LaQua adalah salah satu kompleks pertokoan terbesar di Tokyo Dome City. Terdiri dari toko-toko khusus kelas atas dan restoran, dan didesain dengan sangat elegan serta terdapat beberapa atraksi seperti Ferris wheel dan roller coaster "Thunder Dolphin".
Terkadang anda juga bisa menikmati beberapa konser dari artis-artis Jepang di LaQua.
Ada banyak fasilitas hiburan di Tokyo Dome City. Seperti Tokyo Dome Bowling Center : pertandingan bowling profesional, Virtual Sports Plaza "Dagekioh" dimana anda dapat menikmati berbagai permainan olahraga untuk anak-anak dari segala usia.
Disini juga terdapat museum bisbol terlengkap di Jepang.
Jika anda penggemar tokoh NARUTO ataupun tokoh-tokoh MANGA lainnya, anda bisa memuaskan hobi anda disini.
Karena disini terdapat banyak Shops atau toko-toko khusus MANGA, salah satunya NARUTO.
Biasanya pada hari-hari khusus semisal libur nasional Jepang atau pada hari minggu, anda bisa menemukan banyak anak-anak muda Jepang yang berkumpul di Tokyo Dome City dengan menggunakan berbagai macam KOSTUM MANGA.
Mereka melakukan beberapa atraksi yang sangat menarik, dan biasanya hal ini dimanfaatkan oleh para pengunjung atau wisatawan dari mancanegara untuk berfoto bersama mereka.
Disini anda juga bisa mencoba MAGIQUEST. MagiQuest adalah permainan peran interaktif (RPG), dipentaskan seperti dalam dunia penyihir di Eropa Abad Pertengahan.
Tiap pemain harus mencari teka-teki, dan dikumpulkan untuk naik ke tingkat keberanian yang lebih tinggi dengan menggunakan Magic Wand, dilengkapi dengan chip IC.
Ini adalah jenis baru yang benar-benar memberikan daya tarik tersendiri dan dikembangkan berdasarkan psikologi anak. MagiQuest memenangkan penghargaan di IAAPA Atraksi, Expo 2005 terbesar di dunia yang difokuskan pada industri hiburan dan diperkenalkan di berbagai fasilitas hiburan di Amerika Serikat.
Pastinya, Tokyo Dome City merupakan tujuan tunggal yang komplit bagi anda sekeluarga jika anda berlibur ke negeri sakura.
Karena disini anda dapat menikmati serangkaian penuh relaksasi, gourmet dan fasilitas hiburan. Ada berbagai restoran, kafe dan bar yang menawarkan masakan dari seluruh dunia. Berhenti hanya untuk melepas dahaga setelah menikmati atraksi, untuk istirahat sekedar minum teh, sambil belanja, atau untuk makan dengan teman dan keluarga.
Benar-benar tempat yang sangat sempurna bagi liburan anda....
Satu lagi yang perlu anda ketahui, mungkin ada baiknya jika anda berkunjung ke Tokyo Dome City ini pada event-event khusus.
Kenapa begitu???
Karena suasana di Tokyo Dome akan sangat berbeda, ada banyak dekorasi menarik dan beberapa konser serta atraksi disana.
Perhatikan foto di sebelah kiri, disitu terdapat dekorasi perahu yang akan indah menyala pada waktu malam. Itu adalah foto suasana di Tokyo Dome City yang saya kunjungi pada malam tahun baru 2010.
Foto di sebelah kanan ini adalah salah satu wahana yang ada di Tokyo Dome City. Anda dan keluarga anda bisa mencoba wahana ini disini....
Disini juga terdapat Meets Port, yaitu suatu fasilitas terpadu yang dibangun di sekitar JCB Hall, berupa sebuah aula yang dilengkapi dengan sound system dan pencahayaan untuk konser musik, teater, musikal, olahraga dan bahkan sirkus serta dilengkapi dengan restoran yang melayani makanan ringan dan minuman.
Juga terdapat taman yang menyegarkan, sengaja dirancang untuk memberikan kesan sejuk dan hijau sepanjang tahun.
Sangat cocok bagi anda dan keluarga untuk datang dan menghabiskan waktu santai setelah bekerja atau pada hari libur di tempat ini.
Tokyo Dome City juga dilengkapi dengan sarana Hotel, jika kebetulan anda ingin menginap di seputar Tokyo Dome City. Keberadaan Tokyo Dome Hotel sangat berdekatan dengan Tokyo Dome dan LaQua di Tokyo Dome City.
Hotel ini terletak dalam beberapa menit dari stasiun Korakuen Suidobashi dan memberikan akses ke salah satu jalur kereta api JR dan kereta bawah tanah (subway): JR Sobu Line, Mita Line, Marunouchi Line, Namboku Line dan Oedo Line. Ini adalah salah satu dasar yang ideal untuk bisnis dan kesenangan bagi anda.
Tertarik untuk berkunjung ke Tokyo Dome City ????...
Jika kebetulan anda berada di Tokyo, anda bisa menggunakan Chuo Line dan berhenti di Ochanomizu Station, berpindah menggunakan Sobu Line untuk berhenti di Suidobashi Station. Dari Suidobashi Station, anda cukup berjalan kaki sekitar 5 menit menuju ke Tokyo Dome City.
Itu jika anda menggunakan jalur JR train, tetapi anda juga bisa menggunakan jalur subway atau kereta api bawah tanah dengan menggunakan Tokyo Metro Marunouchi Line. Lebih jelasnya bisa dilihat di website berikut ini: http://world.jorudan.co.jp/norikae/cgi-bin/engkeyin.cgi
Selamat berwisata ya....
*Salam sejuk dari negeri sakura....
by: imma.w.a.
721-8 Kami-okubo, Sakura-ku
Saitama-shi, Japan
4 komentar:
imma-san. boleh minta email ato fb nya ga? aku lagi butuh banyak informasi tentang jepang
email aku ya. van_girl_08@yahoo.com
arigatou ^^
iyah, boleh dengan senang hati... http://www.facebook.com/imma.w.agustin.... tadi sudah ku approve di fb... nice to meet you... yoroshiku, onegaishimasu
alo ^^
imma san apa masih ada di jepang??
iyah...masih di japan...^_^...
Posting Komentar