Jumat, 03 Desember 2010

MOMIJI is The Most Popular Color Leaves Autumn in Japan.... (*Keindahan warnamu membuatku takjub & terpana...)

Ada yang berbeda di musim gugur di negeri sakura yaitu adanya perubahan warna daun dari pohon-pohon tertentu yang ada di Jepang menjadi berwarna kuning, merah dan orange. Semuanya menjadi terlihat sangat cantik luar biasa, pemandangan di beberapa kebun/park, pegunungan-pun menjadi sangat cantik karena ditransformasi oleh warna-warna daun yang indah yang tidak seperti musim-musim lainnya.

Perubahan warna daun menjadi kuning, merah dan orange ini dinamakan dengan "Kouyou" atau lebih familiar disebut dengan "Momiji".

Bagi masyarakat Jepang, mengagumi "Momiji" di musim gugur sama seperti mengagumi "Cherry blossom" di musim semi. Kecantikan dan keindahan momiji dan cherry blossom begitu tersohornya hingga banyak tertuang dalam bentuk puisi dan lagu-lagu di negeri sakura. Begitu romantis dan menyentuh relung jiwa terdalam bagi para pemuja keindahan alam semesta... Sejujurnya, itulah juga yang saya rasakan ketika saya menikmati momiji di musim gugur dan cherry blossom di musim semi selama di negeri sakura.

Bagi masyarakat Jepang, "momiji" dianggap sebagai peristiwa musiman yang sangat penting untuk dinikmati keindahannya, sama seperti "hanami"/cherry blossom di musim semi. Tahukah anda semua bahwa tidak semua negara memiliki pohon-pohon dengan perubahan daun di musim gugur, salah satunya adalah Jepang. Jadi, perubahan warna daun di musim gugur benar-benar saat yang sayang untuk dilewatkan begitu saja. Inilah moment yang paling indah dalam hidup saya, menikmati kekuatan tangan Tuhan yang luar biasa dalam menciptakan alam raya yang begitu menakjubkan....

"Momiji" juga merupakan salah satu daya tarik dari negeri sakura bagi para wisatawan manca negara. Hampir sama seperti cherry blossom, "momiji" ini dimulai setiap pertengahan bulan September, bergerak perlahan-lahan ke arah selatan dari Pulau utara Hokkaido hingga mencapai ketinggian lebi rendah menjelang akhir bulan November. Bahkan beberapa pohon masih tetap terlihat colorful di bulan Desember di sekitar Tokyo dan Kyoto.

Tahukah anda, pohon apakah yang paling terkenal di musim gugur ??... Yup, seperti istilahnya "momiji" yang dalah bahasa kanjinya berarti "Mapple", maka pohon mapple adalah pohon yang paling terkenal keindahannya di musim gugur. Bahkan mapple tree disebut sebagai rajanya warna bagi semua pohon di musim gugur... (*Perhatikan foto di sebelah kiri atas, itu adalah mapple tree). Daun pohon mapple-pun sangatlah unik, berbentuk seperti bintang menjari.... Cantik sekali bukan..???.... Mapple tree ini ada dua jenis warna, yaitu merah dan kuning.

Mapple tree banyak kita jumpai di beberapa  kebun/park, kuil-kuil, traditional park, taman kota, pegunungan-pegunungan ataupun area kampus yang ada di negeri sakura.

Satu pohon lagi yang juga sangat cantik adalah Ginkgo Tree, berwarna kuning menyala dan tinggi seperti pohon cemara. Biasanya ditanam di sepanjang jalan di beberapa kota di negeri sakura, di kuil-kuil, pura ataupun juga di taman kota. (*Perhatikan foto di sebelah kanan, itu adalah deretan ginkgo tree yang ada di sepanjang jalan di kawasan meiji jingu, harajuku, Tokyo, Japan).

Kota Tokyo adalah kota yang mengambil ginkgo tree sebagai simbol mereka. Sehingga jangan heran jika di musim gugur, Tokyo terlihat sangat cantik dengan deretan pohon ginkgo di sepanjang jalannya yang berwarna kuning menyala. Ingin tau seperti apakah bentuk daun ginkgo tree??? bisa dilihat di foto di bawah ini yah...

Nah, ini adalah daun dari ginkgo tree, berwarna kuning dan berbentuk seperti kipas. Sangat unik bukan...???....

Hampir semua pohon di negeri sakura pada musim gugur yang mempunyai perubahan warna daun, mempunyai bentuk daun yang berbeda-beda. Sangat unik dan cantik....

Jika di daerah perkotaan terkenal dengan ginkgo tree dan di daerah taman/kebun kota terkenal dengan mapple tree, maka di daerah pegunungan yang menjadi rajanya musim gugur adalah "nanakamado". Nanakamado ini adalah sejenis semak yang memiliki warna yang sangat spektakuler seperti halnya mapple tree, yaitu merah-kuning-orange. Benar-benar sangat menakjubkan...

Foto disebelah kanan ini adalah salah satu pemandangan dari "nanakamado" yang ada di Daisetsuzan National Park, Japan.




Yang menarik lagi adalah cherry tree di musim gugur. Kenapa saya katakan menarik???... Coba perhatikan, pada musim semi pohon cherry sepenuhnya berbunga.

Satu pohonnya penuh dengan bunga, tanpa daun satupun. Tetapi pada musim gugur, pohon cherry hanya berisi daun dan berwarna merah tua.... (*Foto di sebelah kiri adalah contoh daun sakura yang telah gugur, berwarna merah...)...

Ini adalah salah satu pemandangan cherry tree di musim gugur, pohonnya berisi daun yang berwarna merah marun....

Ingin melihat bagaimana perbandingannya dengan cherry tree di musim semi ???... biasa dilihat di link tulisan saya beberapa waktu yang lalu pada saat hanami/cherry blossom berikut ini: http://immasaitama.blogspot.com/2010/04/hanami-shimashita-2010-in-japansakura.html


Videonya bisa dilihat disini: hanami by imma-san dan disini Hanami in Ueno by imma-san




Selain menikmati keindahan perubahan warna daun di musim gugur, biasanya juga diadakan beberapa festifal atau matsuri yaitu sebuah festifal yang diadakan pada hari sabtu/minggu, yang menampilkan sebuah peragaan dari anak-anak untuk menunjukkan semua kemajuan mereka dalam hal apa saja yang sudah mereka pelajari selama di sekolah kepada keluarga mereka, tetangga mereka dan kepada masyarakat umum.










Masih banyak festifal-festifal lainnya yang diadakan pada saat musim gugur disamping menikmati keindahan perubahan warna daun atau momiji.

Di beberapa daerah lain di negeri sakura, terkadang juga diadakan festifal di atas sungai, yaitu membuat perahu dan memainkan beberapa alat musik (*seperti seruling) diatas perahu dengan menggunakan pakain-pakaian tradisional jepang dan melakukan tarian-tarian yang indah.






Menarik sekali bukan..???... Jika kebetulan anda berkesempatan berlibur ke negeri sakura pada musim gugur, jangan lewatkan menikmati "momiji" yah...

Jangan lupakan bulan November - Desember adalah saat-saat "momiji" terindah yang harus anda nikmati... Mapple tree, Ginkgo tree, Nanakamado dan Cherry tree yang indah pastinya akan membuat liburan wisata anda makin menyenangkan....

*Salam sejuk dari negeri sakura...


by: imma.w.a.
Sakura-ku, Saitama-shi
JAPAN